Cara Login Akun GTK ke SIM Guru pembelajar 2017
Informasi Sertifikasi Guru Sesudah mendapatkan lembar Akun Guru Pembelajar, maka setiap Guru Pembelajar sudah dapat mengakses akunnya melalui SIM Guru Pembelajar, baik untuk melihat Rapor UKG tahun sebelumnya, melengkapi profil, dan mengakses Kelas Guru Pembelajar.
- Berikut langkah singkat cara login akun Guru Pembelajar:Guru Pembelajar mengakses SIM Guru Pembelajar melalui alamat https://sim.gurupembelajar.id, kemudian memasukkan Username dan Password, kemudian klik tombol Login.
- Akan ditampilkan halaman Beranda Guru Pembelajar, yang berarti login berhasil dilakukan, dan siap melakukan Pelengkapan Data, melihat Rapor UKG, maupun mengakses Kelas Guru Pembelajar. GTK yang belum pernah melakukan edit mapel dan satminkal, dapat mengubah Mapel dan Satminkalnya satu kali saja untuk proses verval. Namun jika GTK sudah pernah melakukan perubahan data/edit profil, maka ketika ingin edit Mapel dan Satminkal yang baru harus melalui persetujuan Dinas setempat, begitu juga bagi GTK yang melakukan perubahan data satminkal dan mapelnya.
satminkal dan mapel sekaligus :
- Pada halaman Beranda, pilih menu ProfilkuSelanjutnya, Anda akan diarahkan ke halaman Kelola Profilku. Kliki ikon pensil seperti gambar dibawah ini untuk mengubah/edit profil kembali
- Silakan sesuaikan data dengan kondisi Anda saat ini, jika ingin memilih/mengganti instansi induk Anda dan mengganti mapel Anda, klik tombol pensil pada kolom Satminkal dan kolom Mata Pelajaran (lihat caranya pada langkah diatas). Jika telah sesuai klik SIMPAN.
- Data perubahan data ulang berhasil disimpan, silakan cetak bukti ajuan dengan klik tombol CETAK.
- Serahkan SURAT PENGAJUAN PERUBAHAN DATA PTK tersebut kepada admin Dinas Pendidikan Kota / Dinas Provinsi sesuai naungan.
- Selesai, tunggu persetujuan dari Dinas atas ajuan perubahan data profil Anda.
Nah itulah Informasi Sertifikasi Guru Panduan lengkap seputar Komunitas SIM PKB Guru pembelajar 2017, proses sangat panjang dan mungkin membuat kita pusing, akan tetapi jika semua itu kita pelajari pelan-pelan nantinya akan terbiasa sendiri.