Senin, 15 November 2021

Aplikasi Id Card ANBK Proktor Teknisi dan Pengawas Format Word

Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) merupakan program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang pendidikan dasar dan menengah. Mutu satuan pendidikan dinilai berdasarkan hasil belajar siswa yang mendasar, yaitu: literasi, numerasi, dan karakter, serta kualitas proses belajar-mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran. Informasi-informasi tersebut diperoleh dari tiga instrumen utama, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.

Tujuan dari ANBK adalah untuk memperoleh informasi yang dapat menunjukkan apa yang seharusnya menjadi tujuan utama satuan pendidikan, yakni pengembangan kompetensi dan karakter siswa. ANBK juga memberi gambaran tentang karakteristik esensial sebuah satuan pendidikan yang efektif untuk mencapai tujuan utama tersebut. Hal ini diharapkan dapat mendorong satuan pendidikan dan Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta untuk memfokuskan sumber daya pada perbaikan mutu pembelajaran.

Proktor Satuan Pendidikan dalam ANBK memiliki peranan yang sangat strategis dari segi teknis. Proktor adalah petugas atau orang yang bertanggung jawab dalam mengendalikan teknis pelaksanaan ANBK. Penyiapan perangkat komputer dan seluruh sarana pendukungnya, harus dipersiapkan dengan cermat dan sesuai prosedur demi terselenggaranya ANBK secara maksimal. 

Cetak kartu ID Card Proktor Format Word


Termasuk penyiapan perangkat lunak (software) seperti penginstallan, proses sinkronisasi hingga kelancaran dalam pelaksanaan dari sisi aplikasi. Demikian pula dengan perangkat kerasnya (hardware) semisal penyiapan jaringan, perangkat komputer itu sendiri hingga perbaikannya jika dibutuhkan. Saat ANBK berlangsung, seorang proktor bertugas memastikan keseluruhan proses berjalan dengan lancar sesuai prosedur yang ditetapkan, dan berkoordinasi dengan Tim Teknis ANBK di tingkat kab/kota dan Provinsi.

Kegiatan ANBK Tahun 2021 untuk gelombang 1 telah dimulai dilakasanakan tanggal 15 November 2021 untuk jenjang SD Sederajat.Persiapan yang dibutuhkan sebagai penunjang kegiatan ANBK selain signal internet yang kuat,laptop/komputer adalah kartu tanda pengenal proktor,teknisi dan pengawas.

Kartu identitas tersebut adalah salah satu administrasi dan kelengkapan yang ada pada kegiatan ANBK.Kartu ini dipakai ketika pelaksanaan kegiatan ANBK berlangsung.

Bagi rekan guru yang ingin mencetak kartu identitas proktor dan teknisi ANBK bisa unduh melalui link yang sudah saya sediakan di bawah ini.Pada kartu identitas ini kami buat menggunakan ms.word sehingga rekan guru meudah dalam melakukan edit data sesuai dengan data diri dan sekolah.

Silahkan unduh DI SINI

Demikian informasi terkiat dengan cetak akrtu identitas proktor dan teknisi ANBK Tahun 2021 dalam bentuk ms.word.Semoga bisa digunakan oleh rekan guru yang belum mencetak kartu tersebut.